Menghidupkan Kembali Komputer Lama

Ketika membersihkan gudang anda mendapati komputer lawas anda namun masih menggunakan windows 95 misalkan. Mau tetap menggunakan susah mencari driver dan software pihak ketiga untuk membuatnya tetap bisa digunakan. Mau dibuang sayang memiliki kenangan tersendiri. Mau diupgrade ke windows 7, 8 / windows 10 tidak memenuhi spesifikasi hardware windows 10. Mengapa tidak coba install linux di komputer lama tersebut ?


Sebelum memutuskan untuk menjualnya ke loak, coba pertimbangkan untuk migrasi ke LXLE. LXLE eXtra Luxury Edition, sebagian orang menamakannya Lubuntu Extra Life Extension.

Distro Linux LXLE berbasis Lubuntu dengan menggunakan Lightweight X11 Desktop Encirontment (LXDE) Graphic User Interface. Distro Linux LXLE memang dirancang untuk komputer lama agar tetap bisa digunakan kembali, dengan niat bahwa distro LXLE tetap bisa digunakan di komputer manapun dan bisa digunakan dengan lancar. Jadwal rilis distro LXLE mengikuti jadwal LTS distro linux Ubuntu.

Distro Linux LXLE menggunakan manager paket uCareSystem Core yang akan mempermudah pengguna distro LXLE dalam mengupdate software-software terbaru. Walaupun harus menjalankannya melalui terminal tidak sulit untuk melakukannya.

Rilis terbaru distro linux LXLE yang ada sekarang adalah LXLE 16.04 dengan ukuran 1.29 Gb. Selain itu juga ada distro LXLE 32-bit dan 64-bit, LXLE 14.04 32-bit.

Jadi jika teman-teman tetap sayang dengan komputer lama yang memiliki ribuan kenangan, agar tetap bisa menjalankannya cobalah install Linux LXLE i386, sehingga kalian bisa bernostalgia di komputer lama tersebut.

No comments :

Post a Comment