Cara Memilih Desktop Linux Terbaik Bagi Anda

Dengan fleksibilitas Linux tanpa batas dan banyaknya pilihan yang bisa Anda tetapkan termasuk dalam memilih desktop linux terbaik. Ketika memperbincangkan terbaik, biasanya muncul kontra karena desktop linux terbaik menurut kita belum tentu terbaik menurut orang lain. Namun begitu bagaimanapun bahwa ada desktop yang cocok untuk setiap jenis pengguna dapat ditemukan dalam lanscap dunia Linux. Untuk itu, pada tulisan baweh online berikut akan mencoba mengulas 7 Desktop Environtment Linux terbaik sekaligus siapa yang cocok menggunakan desktop environtments linux tersebut.

1. Ubuntu Unity
Desktop environtment linux Ubuntu Unity adalah desktop yang ideal untuk setiap pengguna yang menginginkan antarmuka modern yang menghubungkan mereka untuk tidak hanya data lokal mereka, tetapi data dari lebih dari banyak remote source. Pengguna yang ingin terhubung dan memiliki akses cepat ke jejaring sosial, ecommerce, wikipedia, dan lebih banyak lagi maka Desktop Ubuntu Unity merupakan desktop yang tepat bagi mereka.

Siapa pengguna yang cocok menggunakan Desktop Ubuntu Unity ? Para pengguna linux baru yang ingin merasakan dunia Linux

2. GNOME 3
Desktop Environtment GNOME 3 memilih pendekatan dengan minimalis desktop dengan fitur yang lengkap. Penambahan fitur GNOME Shell extensions membatu pengguna akhir menyempurkan pengalaman mereka dan menyesuaikan Desktop GNOME3 dengan keinginan mereka.

Siapa yang cocok menggunakan Desktop GNOME 3?
Pengguna linux yang lebih berpengalaman dan menginginkan desktop modern namun mereka tetap ingin men-tweak tampilan desktop.

3. Cinnamon
Desktop Cinnamon datang karena tim Linux Mint merasa tidak puas dengan arah developer GNOME 3, lalu mereka membuat fork GNOME 3 dan benar-benar dikerjakan ulang antarmukanya. Apa yang terlihat adalah perpaduan antara GNOME 2 dan GNOME 3. Cinnamon memberikan pengguna keleluasaan untuk menkonfigurasi desktop dibandingkan GNOME3.

Siapa yang cocok menggunakan desktop Linux Cinnamon ? Siapapun. Jika anda sudah akrab dengan standar desktop standar rasanya Anda juga akrab dengan Desktop Linux Cinnamon.

4. KDE
KDE adalah salah satu desktop linux pertama. Berbicara tentang Desktop KDE berbicara tentang flip switch bahkan hal tersebut masih eksis hingga versi terbaru desktop KDE Linux yang baru dirilis Anda tidak akan menemukan banyak perubahan dalam hal antarmuka. Desktop Linux KDE selalu berpegang pada prinsip dengan menu start / panel / model sistem tray.

Meskipun begitu, Desktop KDE linux selalu tampak seperti tampilan desktop windows xp / 7. Hal tersebut sebenarnya bukanlah pula suatu yang buruk apalagi mereka yang menolak terhadap perubahan tampilan desktop KDE Linux tersebut.

Siapa yang cocok menggunakan Desktop environtment terbaik Linux KDE tersebut ? Pengguna windows yang ingin transisi yang paling mudah dari Windows XP / windows 7 tetapi lebih memilih desktop tradisional dan tampilan nuansa modern cocok menggunakan desktop KDE linux.

5. Enlightenment
Apabila Anda menggunakan Enlightenment desktop, anda akan merasakan lingkungan desktop yang berbeda. Seolah ingin menyajikan desktop yang berbeda dan unik. Desktop Linux Enlightment memang tidak cocok untuk semua orang, tapi jika memiliki desktop yang indah bisa jadi cocok untuk Anda. Salah satu kelebihan desktop linux enlightenment adalah terdapat banyak theme enlightenment yang bisa Anda manfaatkan.

Untuk siapa desktop linux enlightenment ? Desktop environtment enlightenment cocok untuk pengguna lanjutan Linux yang selalu ingin merubah tampilan desktop dan memiliki nuansa baru dari desktop Linux.

6. XFCE
Desktop XFCE merupakan contoh sempurna dari salah satu cara dimana linux bersinar. Desktop environtment linux XFCE adalah lingkungan desktop yang sangat ringan. Jika Anda memiliki perangkat keras lama Anda masih bisa memanfaatkannya dengan desktop environtment ringan XFCE tersebut.

Desktop XFCE menawarkan sebanyak kustom dengan desktop apapun yang tersedia namun tidak mengorbankan kecepatan dan stabilitas. Namun XFCE tidak cocok bagi semua orang apalagi bagi mereka yang belajar Linux. Walaupun ada tantangan seperti desktop enlightenment, namun menyajikan sedikit tantangan soal konfigurasi bagi pengguna baru.

Untuk siapa Desktop XFCE ? Desktop XFCE sangat cocok bagi pengguna linux yang mencari hasil maksimal dari perangkat keras lama yang hanya ingin kecepatan dari desktop mereka.

7. Deepin Desktop
Deepin desktop merupakan desktop baru dalam dunia Linux, tetapi sudah menarik banyak orang. Desktop Deepin memiliki antarmuka modern. Desktop Deepin mengambil bagian-bagian terbaik dari desktop yang sudah ada dan menggabungkannya menjadi satu kesatuan desktop linux Deepin.

Desktop environtment Deepin terinspirasi oleh GNOME 3, namun dibangun kembali dalam dunia sendiri. Deepin menambahkan Dock luar biasa dan salah satu panel kontrol terbaik yang bisa Anda lihat. Dengan penambahan Dock, Desktop Deepin mudah digunakan oleh setiap pengguna dari berbagai level pengguna. Dengan menjelajahi desktop deepin pengguna linux baru akan senang dengan fitur dan pendekatan antar muka desktop yang menawan.

Itulah diantara desktop terbaik linux yang bisa Anda pilih sebagai Desktop Environtment pada sistem operasi Linux yang bisa Anda gunakan. Punya cara unik untuk memaksimalkan desktop Linux yang Anda gunakan ? Jangan sungkan berbagi pengalaman untuk teman yang lain. Dimana bisa download desktop linux tersebut ? Silahkan mengunjungi official website desktop environment dari 7 desktop environment teringan maupun terbaik linux. Anda Pilih yang mana ?

No comments :

Post a Comment