Mengembalikan Custom Domain ke Blogspot

Mengawali postingan pertama setelah bertahun-tahun terbengkalai blog ini tanpa ada postingan sama sekali dan apalagi sebelumnya blog ini menggunakan custom domain biar dibilang keren memakai domain sendiri namun pada akhirnya domain tersebut mati karena kontraknya tidak diperpanjang oleh pemiliknya yaitu Baweh sendiri. Oalah mau bilang tidak kuat membeli domain saja kok panjang lebar tulisannya he he he.

Karena ternyata blogspot masih teredirect ke custom domain, hal pertama yang ditanya ke mbah Google adalah bagaimana cara mengembalikan custom domain ke blogspot kembali sebagaimana tukul kembali ke leptop.

Ternyata untuk mengembalikan custom domain tersebut tidak sulit, maka tidak perlu mencari
freelancer untuk mengatasi permasalahan tersebut. Cara mengembalikan setingan custom domain di blogspot ikutilah step by step berikut ini

Hal pertama yang harus dilakukan yaitu dengan login ke blogspot. Ya pasti harus login ke blogspot lah kan kita menggunakan hostingan milik blogspot.

Setelah berhasil ke akun blogspot kalian masing-masing, carilah tulisan settings yang berada di barisan sebelah kiri dari daftar blog kalian. Sudah ketemu ?

Kalau sudah ketemu silahkan di klik tab tersebut dan keluarlah settingan dasar dari blogspot kalian. Berurut dari atas judul, deskripsi. Nah pada bagian Publishing terdapat nama custom domain dari blogspot kalian kan ? dan disebelah kanannya terdapat tanda silang.

Kliklah tanda silang yang berada disebelah custom domain blogspot tersebut dan selamat blogspot kalian telah kembali lagi sebagaimana pertamanya sebagaimana blog ini yang alamat pertamanya di http://bawehonline.blogspot.com . Sudah dulu yaa ternyata badan minta jatah untuk istirahat agar besok bisa beraktifitas kembali dengan normal.

No comments :

Post a Comment