Fungsi Busi Bagi Kendaraan Bermotor

Sobat Baweh online, berkenalan dengan busi Yuk! apa itu busi ? apa fungsi busi bagi kendaraan bermotor ?. Kalau sobat baweh online belum pernah melihat busi selama hidup, berikut gambar penampakan busi yang akan menjawab sobat baweh online apa itu busi.

Gambar : news.okezone.com
Lalu apa fungsi busi bagi kendaraan bermotor ? Selain kondisi mesin yang baik, pemakaian bahan bakar yang rendah timbal. Sistem pengapian juga perlu diperhatikan untuk mengoptimalkan fungsi kendaraan.

Pada sistem pengapian tersebutlah busi memegang peranan penting bagi kendaraan bermotor. Fungsi busi dalam sistem pengapian kendaraan dibutuhkan saat terjadi pembakaran dalam ruang silinder.

Bercampurnya bahan bakar dan udara yang kemudian dipercikkan api dari busi merupakan proses kinerja pada mesin kendaraan. Apabila busi sudah tidak memiliki sistem pengapian yang baik, akan mengakibatkan performa kendaraan berkurang.

"Sistem pengapian yang besar dari busi mampu menghasilkan pembakaran yang lebih sempurna. Hal itu bisa meningkatkan performa mesin kendaraan" ungkap Iwan Abdurrahman, departement technical service Toyota Astra Motor.

Sama seperti teknologi lainnya yang selalu berkembang seiring perkembangan zaman. Busi pun saat ini juga banyak macam jenisnya, baik itu busi biasa, platinum dan iridium.

Iwan Abdurrahman menegaskan bahwa busi iridium merupakan produk busi yang paling cocok untuk menunjang kinerja mesin kendaraan. Mengapa busi iridium bisa menjadi busi terbaik bagi kendaraan ? mau tahu sebabnya ? berikut beberapa kelebihan busi iridium dibandingkan dengan jenis busi lainnya :

  1. Busi iridium memiliki bunga api lebih besar, sehingga dapat memenuhi kebutuhan pengapian dalam sistem pembakaran mesin
  2. Memiliki usia pakai lebih lama dibanding dengan busi model yang lain
  3. Mampu menghasilkan tenaga mesin lebih besar
  4. Busi jenis iridium bisa digunakan pada berbagai jenis mobil.
Meskipun memegang peranan penting dalam pengapian kendaraan, saat ini masih banyak yang kurang memperhatikan busi pada kendaraan mereka. Ada busi yang menawarkan pengapian tinggi dan tahan lama, namun banyak juga busi kualitas buruk di pasaran. Untuk menghindari beli busi kualitas buruk, gunakan busi yang telah tersedia di bengkel resmi.

Sumber : http://news.okezone.com/read/2015/08/18/15/1197765/peran-penting-busi-pada-pengapian-mesin-kendaraan.

No comments :

Post a Comment