Mengapa Tweetku Ada Di Pencarian Google ?

Ayo siapa yang jadi banci twitter ? Enaknya aja bilang saya banci saya lelaki nolmal brooo. Maaf-maaf ini salah pemahaman dalam kata banci Twitter nih. Maksud banci Twitter disini artinya orang yang selalu ngetweet di Twitter.

Bagi banci Twitter kalau tidak ingin mendadak terkenal beberapa waktu ke depan karena tweet-tweetnya coba mulai sekarang mengatur ulang
privacy dan pengaturan tweetnya di media sosial Twitter.

Mengapa harus mengatur ulang siapa yang bisa melihat Tweet saya ? Karena Twitter telah membuat kesepakatan dengan mesin pencari Google. Dengan begitu maka tweet-tweet yang bersifat publik akan diindeks oleh mesin pencari Google dan akan muncul pada hasil pencarian.

Jadi kalau nanti mendapati Tweet-tweet kalian berseliweran di hasil pencarian Google jangan heran yaa.

Kesepakatan ini juga bisa jadi untuk menaikkan popularitas Twitter yang sempat redup di kwartal ke-empat tahun 2014 sehingga dengan membuat kesepakatan dengan Google akan menaikkan sosial media yang terkenal dengan 140 karakter ini.

Sebelumnya Twitter telah bekerja sama dengan mesin pencari Bing dan Yahoo. Untuk melebarkan sayapnya maka Twitter pun bekerja sama dengan mesin pencari Google.

Berbeda dengan diatas, kalau pembaca ingin menjadi Seleb Twitter mulailah ngetweet dan menjadi banci Twitter agar banyak Tweet kalian yang diindek oleh mesin pencari Google.

No comments :

Post a Comment